Powered by Blogger.

Kerusakan Fret Gitar

Penuruan kualitas gitar akan tejadi jika anda sering memakainya dalam jangka waktu lama. Pemakaian diluar batas bahkan bisa menyebabkan beberapa komponen gitar mengalami kerusakan. Ini wajar terjadi karena semua alat didunia ini juga akan mengalami kerusakan seperti itu. Jalan keluarnya hanya dua, memperbaikinya atau beli gitar baru.

Kerusakan Fret Gitar

Salah satu komponen gitar yang kerap bermasalah adalah fret gitar. Komponen ini akan menipis karena sering bergesekan dengan senar. Berikut beberapa tanda yang berarti fret gitar anda mengalami penipisan:

a.suara senar pada letak fret tertentu tidak keluar bahkan tidak dapat bergetar sama sekali. Hal ini diakibatkan karena getaran senar yang dipetik dan ditekan pada suatu fret yang sudah menipis akan tertahan oleh fret yang berada dibagian dalam

b.saat memainkan kunci/acord gitar maka suaranya menjadi fals karena beberapa senar tidak berbunyi

c.saat memainkan melodi ada senar yang suaranya kecil
keadaan tersebut tentunya akan mengganggu permainan gitar anda. Karena suara gitar yang anda hasilkan tidak sesempurna jika anda menggunakan gitar normal tanpa kerusakan. Selain mengganggu permainan anda, penipisan fret gitar juga berpotens mengganggu pendengar. Lantaran bunyi yang dihasilkan sangat buruk.

Karena itu untuk mencegah hal tersebut terjadi, segera perbaiki fret gitar anda dengan benar. Tapi jika anda tidak memiliki pengetahuan yang cuku dalam memperbaiki fret gitar, sebaiknya bawa gitar anda kebengkel gitar. Disana gitar anda akan diurus oleh orang yang lebih ahli dan profesional. Perhatikan baik-baik cara mereka memperbaiki gitar anda, agar anda juga bisa sedikit-sedikit melakukan perbaikan sendiri.
0 Komentar untuk "Kerusakan Fret Gitar"

Back To Top